GEOGRAFI NEWS

GEOGRAFI NEWS : Geografi memiliki cabang ilmu, antara lain; geografi sosial, geografi ekonomi, geografi budaya, geografi politik, geografi fisik, geografi regional dan geografi teknik. GEOGRAFI NEWS : Pengertian geografi dalam arti sempit adalah ilmu tentang bumi GEOGRAFI NEWS : Geografi dalam arti luas adalah ilmu yang mempelajari tentang perbedaan dan persamaan fenomena geosfer dari sudut pandang kewilayahan dan kelingkungan dalam konteks keruangan. GEOGRAFI NEWS : Geografi memiliki 3 pendekatan, yaitu ; 1. pendekatan ekologi atau lingkungan, 2. pendekatan regional complex atau kewilayahan, 3. pendekatan spatial atau keruangan. GEOGRAFI NEWS : Geografi menerapkan 4 prinsip dasar, yaitu; 1. prinsip distribusi, 2. prinsip interelasi, 3. prinsip diskripsi dan 4. prinsip korologi. GEOGRAFI NEWS : geografi mengkaji 2 jenis objek, antara lain ; 1. objek material, 2. objek formal. GEOGRAFI NEWS : konsep geograf ; konsep jarak, konsep letak, konsep interaksi, konsep pola, konsep aglomerasi, konsep keterjangkauan, konsep defferensiasi area, konsep topografi.

Senin, 31 Januari 2011

PERAIRAN DARAT DAN LAUT

PERAIRAN DARAT
DAN LAUT



Penulis: Drs. Waldopo, M.Pd.
Penyunting Materi: Drs. Eko Tri Rahardjo, M.Pd.
Penyunting Media: Dra. Asih Priati



PERAIRAN DARAT (HIDROSFER, DANAU,
RAWA dan AIR TANAH)

         Setelah mempelajari uraian materi dalam kegiatan ini serta mengerjakan tugastugas
yang terdapat di dalamnya diharapkan Anda dapat:
1. menjelaskan pengertian hidrosfer;
2. menjelaskan pengertian perairan darat;
3. menyebutkan jenis dan persebaran danau;
4. menjelaskan jenis-jenis rawa; dan
5. menjelaskan jenis-jenis air tanah.
1. Hidrosfer
         Pernahkah Anda perhatikan berbagai macam air yang ada di sekitar Anda?
Di sana Anda akan melihat air sumur, air ledeng (PAM), air sungai, air hujan,
air rawa, air danau, air laut, air es dan lain-lain. Coba sekarang Anda jawab
mana yang lebih luas, apakah permukaan bumi kita ini lebih banyak ditutup
oleh air atau daratan?
Jika jawabanmu air lebih luas dari pada daratan, maka jawabanmu benar. Memang
bumi tempat tinggal kita ini merupakan salah satu planet dalam sistem tata surya yang
sebagian besar permukaannya tertutup oleh air. Hampir tiga perempat permukaan bumi
tertutup oleh air, baik air yang ada di darat maupun yang ada di laut. Lapisan air yang
menutupi permukaan bumi kita ini disebut hidrosfer. Nah sekali lagi Anda ingat yang
dimaksud dengan hidrosfer adalah lapisan air yang menutupi permukaan bumi. Lapisan
air yang menutupi permukaan bumi membentuk samudera, laut, rawa, danau, sungai,
tumpukan es, awan, uap dan lain-lain. Air yang terdapat di permukaan bumi dapat
berbentuk padat (seperti es, gletser), berbentuk air (seperti air sungai, air danau, air
laut), dan berbentuk gas (seperti awan dan uap di udara/atmosfer). Perlu juga Anda
ketahui bahwa jumlah air di bumi ini tetap, akibat adanya sinar matahari terjadi siklus
(daur) air. Proses terjadinya siklus air dapat Anda pelajari melalui uraian berikut: